-->
DomaiNesia

Ide Jualan Tanpa Modal Hasilnya Bisa Beli Mobil

Ide jualan tanpa modal dan hasilnya bisa beli mobil, emang bisa? Tentu saja bisa ...

Disini saya akan berikan cara berjualan dengan perspektif pengusaha yang memulai usahanya tanpa modal. Tapi dengan penghasilan yang besar dan tentunya kalau sudah banyak uang bisa membeli banyak hal.

Ayo kita mulai ...

Jualan tanpa modal disini bukan berarti kamu jualan terus dapat penghasilan dari diem-diem nya kamu.

Tapi jualan tanpa modal disini, artinya, kamu berjualan namun hanya dengan sesuatu yang kamu miliki sekarang. Contohnya, Komputer, Handphone, Kuota Internet, dan tentunya Kemauan dan semangat yang tinggi.

Apakah beberapa hal tersebut bisa menghasilkan keuntungan yang besar?

Ya Bisa, dan tentu akan sangat menguntungkan.


Ide Jualan Tanpa Modal Hasilnya Bisa Beli Mobil


Ide Jualan Tanpa Modal


Mindset orang pada umumnya akan berpikir untuk berjualan itu membutuhkan modal untuk barang yang akan dijual. Butuh modal untuk operasional kesana kemari. Butuh biaya untuk tempat dll.

Padahal ada hal terpenting dari pada modal tersebut.

Yang terpenting dari semuanya itu adalah kemauan yang besar dan semangat yang tidak pernah putus.

Sekali gagal, coba lagi, gagal dan coba lagi..

Jatuh 8 kali bangkit 9 kali.

Ok kita masuk lagi ke tema pembahasan ide jualan tanpa modal.

Apa sih ide nya ?

Sebetulnya apapun yang akan kamu jual akan menguntungkan buat kamu. ada cara yang bisa kamu lakukan untuk bisa mendapatkan keuntungan tanpa harus membelinya terlebih dahulu.

Kalau biasanya kamu harus memiliki barang yang kamu beli untuk dijual kembali.

Di halaman ini saya akan tunjuk kan bahwa sebetulnya ada cara yang bisa kamu lakukan tanpa harus membeli barang dahulu.

Jadi kamu tidak harus mempunyai modal untuk memulai jualan kamu.

Dan masalah keuntungan besarnya?

OK baca sampai selesai akan saya jelaskan secara merinci disini.



Saya pernah membahas mengenai jualan kaos tanpa modal. Kalau kamu pernah membacanya mungkin kamu akan sedikit faham mengenai arah informasi di artikel saya kali ini.


Baca Juga : Jualan Kaos Tanpa Modal


Kalau belum baca juga gpp sih, nanti juga faham.

Gaya berjualan tanpa menggunakan modal dan mendapatkan keuntungan yang besar kali ini sedikit sama dengan artikel sebelumnya.

Namun kali ini saya akan lebih menekan kan pada nilai keuntungan yang akan kamu dapat.

Jadi bukan hanya tentang bagaimana cara memulai bisnis tanpa modal saja. Namun pembahasan nya akan lebih luas ke potensi pendapatan yang akan kamu terima.

Apa Itu Jenis Usahanya?

Jenis usaha yang saya maksud disini adalah berjualan barang yang berpotensi mendatangkan keuntungan yang besar. Contohnya : Jual Kendaraan, Jual Rumah, Jual Grosiran, Jual Perhiasan, dll. Apapun itu yang nilai profit nya besar untuk kamu terima.

Cara Jualannya?

Untuk cara jualan seperti diatas, kamu tidak perlu untuk membeli mobil dulu, atau membeli rumah untuk nantinya kamu jual kembali.

Cara paling sederhana dan paling mudah adalah dengan cari info dari orang terdekat yang sedang menjual sesuatu seperti kategori diatas.


Misalnya, ada saudara kamu yang menjual mobilnya, lalu kamu bantu cari buyer. Dari penjualan tersebut kamu bisa mendapatkan keuntungan dari selisih harga yang diberikan oleh saudara kamu.

Mobil dijual dengan harga 40 Juta Rupiah. Kemudian kamu promosikan dengan cara share di Facebook, Instagram, Story Whatsapp, atau di OLX. Kamu pasang harga 50 juta dan masih bisa nego.

Jika, akhirnya dapat buyer yang mau membeli dengan nawar / nego di harga 45 juta. Kamu sudah dapat keuntungan 5 juta dari penjualan tersebut.

Bukankah terlihat sangat sederhana dan tampak mudah bukan?

Namun saya yakin pada praktek nya tidak semua orang dengan asumsi yang sama bisa melakukan aksi tersebut. Karena sangat dibutuhkan fokus dan kesabaran. Hingga akhirnya mengenal celah cara menjual barang tersebut. Dan terbiasa dengan produk yang akan dijual tersebut.

Apakah Hanya Harus Menjual Mobil?

Tentu saja tidak. Anggap saja contoh di atas tadi sebagai analogi. Dan kamu bisa mencari produk apa yang cocok untuk bisa kamu jual dan memberikan keuntungan untuk kamu.

Kamu bisa jualan motor, gitar, rumah, hewan ternak atau apapun itu yang mempunyai potensi menghasilkan keuntungan yang besar untuk kamu.

Apa Yang Saya Jual Tanpa Modal dan Menghasilkan Keuntungan Yang Besar

Untuk salah satu usaha yang sedang saya jalani saat ini adalah berjualan material bangunan.

Bagaimana saya bisa mendapatkan keuntungan dari market bahan bangunan ini?

Padahal saya jualan nya secara online dan tidak sedikitpun menyentuh barang dagangan saya. Bahkan melihat secara langsung pun juga jarang ketika ada transaksi.

Kok bisa?

Begini ...

Awalnya saya punya teman yang bergerak di bidang konstruksi, dan tentu saja itu adalah bidang yang tidak saya fahami.

Saya hanya menjadi pendengar yang baik ketika dia bercerita tentang pekerjaannya tersebut.

Kemudian saya berfikir setiap proyek yang dia lakukan pasti membutuhkan bahan bangunan yang tidak sedikit.

Benar saja, ketika saya menanyakan angka pembelian untuk kebutuhan satu proyeknya saja bisa sampai angka yang banyak sekali.

Oleh karena itu saya mulai berfikir untuk masuk kesana dengan menjadi penjual bahan bangunan nya.

Tapi waktu itu saya belum faham mengenai produk dan jenisnya.

Karena dalam berjualan kita harus terlebih dahulu menguasai product knowledge. Saya ambil langkah untuk belajar dari dia dan dari sumber-sumber yang bisa saya percaya. 75% Tanya ke orang, 25% buka Google dan Youtube.

Setelah ada salah satu produk yang saya rasa bisa saya deskripsi kan dan promosikan.

Langsung saya buat sebuah media promosi..

Saya buat Website sebagai sarana promosi saya.

Karena saya rasa memiliki Website untuk promosi sangatlah penting sekali.

Mau tahu alasan lebih lengkap kenapa saya menggunakan website?




Saya Mulai Berjualan

Saya bangun Website. Saya lakukan optimalisasi SEO pada Website saya, saya buat konten yang banyak dan relevan. Saya lakukan semuanya demi agar informasi jualan saya sampai pada orang yang tepat dan membutuhkan barang tersebut.

Sampai pada suatu hari ada pembeli pertama saya, dia adalah seorang kontraktor yang sedang membutuhkan bahan bangunan. Proyeknya akan berjalan, namun masih mengumpulkan keperluan lainnya. Dan, dia menghubungi saya untuk bertanya dan berniat membeli produk bahan bangunannya pada saya.

Saya masih ragu karena belum pernah bertransaksi barang jualan model ini.

Proses tanya jawab, negosiasi, dan segala macam nya berlangsung beberapa hari dari mulai dia menghubungi saya.

Kemudian datanglah hari dimana deal antara saya dan dia.

Saya menjual bahan bangunan yang saya dapat sumber produknya dari teman saya yang bekerja di bidang survey.

Sampai saat itu saya belum berpikir berapa keuntungan yang saya dapatkan.

Hanya Dapat Profit 10% di Bagi 2


Teman saya hanya bilang dari profit 10% yang di dapat akan di bagi 2 antara saya dan dia.

Saya hanya ok ok saja, di pikiran saya yang penting transaksi pertama jualan saya ini sukses dulu.

Dan, ternyata nilai penjualan produk saya adalah Rp 300.000.000

Maka saya mendapatkan bagian 10% dari hasil jumlah tersebut dan di bagi 2.

15 Juta Pertama Saya Dari Jualan Tanpa Modal


Saya mendapatkan sekitar Rp 15.000.000

Bukankah sebuah hasil yang sangat fantastis.

Dari situ saya semakin semangat lagi.

Saya semakin memacu semua potensi yang ada dalam diri saya, dan semakin fokus lagi.

Seiring waktu berjalan, sudah banyak penjualan yang terjadi.

Sampai akhirnya saya bisa untuk membeli sesuatu yang tidak saya bayangkan dapat terbeli dengan cepat.

Kesimpulan Usaha Tanpa Modal Ini


Ternyata saya bisa menyimpulkan bahwa untuk berjualan itu tidak harus selalu memiliki modal. Yang saya maksud modal untuk membeli terlebih dahulu sesuatu yang kelak nantinya kita jual kembali.

Dengan cara sederhana satu ini saja saya yakin kamu bisa mendapatkan hasil yang jauh lebih baik dari saya.


Demikian dari saya, semoga bisa bermanfaat untuk teman-teman yang sudah mampir ke postingan saya kali ini. Dan, semoga sehat serta sukses selalu.

Jika ada yang ingin di tanyakan silahkan tulis di kolom komentar yah ....




0 Response to "Ide Jualan Tanpa Modal Hasilnya Bisa Beli Mobil"

Post a Comment

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel